Connect us :

Phone : (024) 355-2555

Cloud Computing Bootcamp By Aws Educate

Afif Putra Haryono, Elisabeth Victory May Ary, Asrani Simatupang,  Wahyu Indrianing Pamungkas,  dan Yohanes Alvena.(dari kanan ke kiri)

Afif Putra Haryono, Elisabeth Victory May Ary, Asrani Simatupang,  Wahyu Indrianing Pamungkas,  dan Yohanes Alvena -(dari kiri ke kanan)

Cloud computing bootcamp merupakan kegiatan yang diadakan dibawah koordinasi LLDIKTI wilayah VI di Universitas Negeri Yogyakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan dan keterampilan peserta mengenai pemanfaatan teknologi guna mendukung penyelenggaraan pembelajaran berbasis digital yang menjadi tantangan bagi mahasiswa di era Revolusi Industri 4.0. Acara ini diadakan selama tiga hari dari tanggal 8 Oktober sampai 10 Oktober 2019 yang diikuti oleh 500 peserta mahasiswa yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Yogyakarta dan Jawa Tengah. Universitas AKI berkesempatan untuk mengirimkan 5 mahasiswanya sebagai perwakilan dalam acara ini yaitu Yohanes Alvena, Elisabeth Victory May Ary, Wahyu Indrianing Pamungkas, Afif Putra Haryono, dan Asrani Simatupang.

Kegiatan hari pertama diisi dengan pengenalan tentang apa itu AWS Educate oleh Bapak Furin Ongko, Education Program Manager di AWS Educate dilanjutkan dengan seminar, tanya jawab, dan demo penggunaan cloud AWS. Sesi seminar diisi oleh narasumber yang benar-benar berkompeten di bidangnya seperti Furin Ongko dan Donnie Prakoso dari Technology Evangelist di AWS Educate yang saat ini berbasis di Singapura. Dalam sesi sharing para peserta diajak untuk aktif tanya jawab dengan narasumber. Kegiatan hari pertama diakhiri dengan pemberian modul yang bisa dicoba oleh para peserta.

Di hari kedua, diselenggarakan seminar dan demo penggunaan fasilitas yang terdapat di dalam cloud AWS oleh Furin Ongko dan Aris P. yang merupakan seorang Solution Architec di AWS Educate, perwakilan dari ICS yang merupakan pengguna dari fasilitas yang tersedia di cloud AWS, dan perwakilan dari QISCUS yang merupakan peusahaan startup komunikasi asal Jogja. Di hari kedua juga salah satu mahasiswa UNAKI, yaitu Afif masuk dalam 10 orang tercepat dari 500 peserta yang dapat menyelesaikan tugas dari AWS dan berhasil mendapatkan merchandise dari AWS berupa kaos, usb, gantungan kunci, dan botol.

Di hari kedua ini juga diadakan tes untuk menilai kemapuan peserta setelah mendapatkan materi selama 2 hari. Di dalam tes ini terdapat 50 soal dan waktu yang diberikan adalah 1 jam 30 menit. Pada tes ini akan ditentukan 100 peserta terbaik yang akan masuk dalam acara FUN GAMEDAY pada hari terakhir. 3 orang teman kita, Afif, Elisabeth, dan Indri berhasil masuk dalam 100 besar dari 500 peserta yang mengikuti kegiatan ini. Ini merupakan suatu prestasi yang bisa dibanggakan karena mahasiswa Universitas AKI menjadi perwakilan terbanyak dari Semarang yang berhasil masuk ke dalam posisi 100 besar.

Berbeda dengan hari pertama dan kedua, pada hari ketiga diisi dengan team work di mana setiap tim terdiri dari 5 peserta yang berasal dari perguruan tinggi yang berbeda. Setiap tim harus menjalankan misi yang diberikan untuk menjaga server dari salah satu perusahaan yang menggunakan cloud AWS. Masing masing tim harus mampu mengumpulkan point sebanyak mungkin. Point-point ini diberikan ketika mereka mampu menyelesaikan setiap pesanan yang masuk. Mereka juga harus menghalau serangan dari hacker dan mengganti server sesuai dengan permintaan agar server tidak down. Di hari ketiga ini pun, teman-teman dari UNAKI pun berhasil menorehkan prestasi dengan berhasil masuk dalam 10 besar tim terbaik.

Dalam kegiatan ini banyak ilmu dan informasi tentang perkembangan teknologi informatika termasuk apa dan fungsi dari cloud computing. Walaupun kegiatan ini hanya diadakan dalam jangka waktu yang singkat, melalui kegiatan ini dapat dibangun relasi dengan beberapa narasumber yang menjadi pembicara dan juga dengan teman-teman dari perguruan tinggi lain.

Comments are closed.
error: Content is protected !!!